TUJUH LANGKAH MENUJU KESEJAHTERAAN FINANSIAL


  1. Miliki sudut pandang yang memungkinkan Anda selalu melihat peluang sekecil apa pun di setiap kesulitan.

Lebih ekstrim lagi, ketika orang lain melihat suatu hal sebagai masalah, Anda malah menganggapnya sebagai suatu kesempatan. Anda akan menyadari banyak peluang untuk menghasilkan uang setiap saat di sekitar Anda. Sembilan kebiasaan yang mengundang kekayaan datang kepada Anda: Selalu bekerja lebih baik dari yang diharapkan, Proaktif, Betanggung jawab 100%, Menunda kenikmatan sampai datang keuntungan, Melakukan pekerjaan yang dicintai, Bertindak dengan Integritas, Berkomitmen 100 %, Mampu mengubah kegagalan menjadi keberhasilan, Menghormati dan mencintai uang.

 

  1. Miliki tujuan finansial

Tujuan finansial yang jelas membuat Anda dapat menentukan strategi taktis untuk mencapainya. Setelah menetapkan berapa banyak kekayaan yang ingin diciptakan, Anda mampu tampil dengan rencana realistis untuk dilaksanakan. Dengan strategi yang tepat, target Anda pasti tercapai. Ada empat tingkat kekayaan : Stabilitas Finansial, keamanan financial, kebebasan finansial, kemakmuran finansial. Strategi bicara tentang cara mengumpulkan aset arus kas positif yang dapat menghasilkan pendapatan pasif yang dibutuhkan untuk menutupi pengeluaran pokok.  

 

  1. Ciptakan rencana finansial.

Tentukan dengan spesifik berapa jumlah uang yang ingin Anda kumpulkan. Atur penghasilan sehingga Anda memiliki aset yang memberikan arus kas positif atau peningkatan modal, contoh saham, obligasi, bisnis kecil menguntungkan, properti dengan hasil positif. Rajinlah menabung dan berinvestasi sampai Aset Arus Kas Positif memberikan arus kas yang memenuhi bahkan melebihi pengeluaran. Rencana finansial ini bertujuan akhir mencapai Kemakmuran Materiil, yakni kondisi ketika Anda mampu mengumpulkan Aset Arus Kas Positif yang mendatangkan pendapatan pasif untuk membiayai hidup Anda dengan menggunakan waktu, uang, dan gagasan.

 

  1. Ambil langkah untuk meningkatkan pendapatan Anda sampai 5 – 10 kali lipat!

Caranya dengan memusatkan upaya dan menciptakan sebanyak mungkin arus pendapatan. Misalnya pendapatan utama Anda diperoleh dari gaji Anda sebagai seorang guru, sumber pendapatan lain dapat Anda peroleh dari royalty buku pelajaran yang Anda buat. Sumber pendapatan dari royalty merupakan arus pendapatan pasif karena terus mengalir tahun demi tahun sejak Anda menerbitkan buku. Semakin banyak buku yang Anda buat, semakin banyak arus pendapatan pasif yang Anda miliki. Anda pun dapat meningkatkan pendapatan dengan memperbesar nilai yang dapat diciptakan. Apa pun profesi Anda, imbalan yang diperoleh semakin tinggi seiring besarnya nilai yang Anda berikan bagi klien, yakni dengan cara membantu mereka mencapai target dengan lebih cepat atau dengan lebih mudah atau membantu mereka menemukan solusi dengan lebih cepat atau lebih mudah. Misalnya jika Anda seorang guru, Anda tidak hanya mengajar sesuai kurikulum tetapi memberi manfaat lebih kepada klien / siswa dengan cara mampu memotivasi siswa. Anda juga memberi gagasan pola pemasaran inovatif untuk menarik lebih banyak siswa baru. Dengan demikian Anda memberi nilai lebih bagi sekolah. Jika Anda seorang penerjemah, Anda tidak hanya menyelesaikan penerjemahan dengan akurat dan tepat waktu tetapi Anda memberi nilai lebih dengan memberikan glosari dan kamus istilah sehingga membantu klien memahami dan membuat teks dengan istilah seragam di bidang yang sama. Maka, dapat diharapkan Anda mendapat bayaran lebih tinggi dari rekan satu profesi. Cara lain meningkatkan pendapatan adalah gunakan waktu Anda untuk kegiatan yang menghasilkan nilai tinggi. Artinya pilih kegiatan produktif seperti pengembangan bisnis, menemukan arus pendapatan baru, membuat strategi pasar alih-alih kegiatan yang tidak menghasilkan laba seperti mengecek email, mengobrol, mengeluh, mencari barang hilang. Delegasikan pekerjaan kepada orang lain, agar Anda dapat lebih memaksimalkan penggunaaan waktu Anda untuk pekerjaan yang menghasilkan laba. Gunakan waktu seefisien mungkin, misalnya seorang penerjemah atau penulis selalu membawa laptop ke mana pun ia pergi, maka ia dapat meneruskan pekerjaannya saat ia menunggui anak balitanya di sekolah, atau mengantar anggota keluarga ke dokter. Setelah nilai dan waktu, komponen terakhir penentu pendapatan adalah skalabilitas. Pendapatan dapat meningkat drastis ketika dilipatgandakan oleh kekuatan skalabilitas. Skalabilitas membuat pendapatan meningkat secara eksponensial. Profesi apa pun punya kemungkinan meningkatkan pendapatan secara eksponensial. Misalnya seorang juru masak memanfaatkan kekuatan skalabilitas untuk meningkatkan pendapatan secara eksponensial dengan cara menjual resepnya dalam bisnis waralaba. Cara ini telah dilakukan Kolonel Harland Sanders, pemilik bisnis Kentucky Fried Chiken.

 

  1. Kelola Uang Anda dan Kurangi pengeluaran.

Sebanyak apa pun uang yang Anda terima akan habis jika tidak dikelola dengan baik. Tingkatkan kemampuan menabung dan berinvestasi agar Anda dapat mencapai kekayaan yang didambakan. Berapa pun pendapatan Anda, selalu sisihkan sebagian untuk menabung dan berinvestasi. Dalam hal ini, pepatah lama berlaku: Hemat Pangkal Kaya. Hemat berarti tidak membelanjakan uang secara berlebihan, misalnya selalu membeli mobil termutakhir, belanja baju dan barang bermerek terkenal, makan di restoran mewah. Namun, hidup sederhana tidak berarti pelit, misalnya memberi sumbangan adalah sesuatu yang sangat bernilai karena menghadirkan perbedaan positif bagi orang tidak beruntung. Para miliuner menikmati hidup dan memperoleh kebahagiaan bukan dengan cara menghamburkan uang tetapi dengan cara mengerjakan apa yang mereka cintai. Bagi mereka uang hanyalah alat untuk mengukur keberhasilan. Ada enam cara untuk mengurangi pengeluaran: Satu hindari pengeluaran yang tidak perlu, yakni hal-hal yang kita beli dengan spontan dan tidak memberi perbedaan besar dalam hidup kita. Dua, langsung sisihkan sejumlah uang saat menerima penghasilan ke dalam rekening investasi, jangan menabung dari sisa pendapatan. Tiga, menunda pembelian dengan memikirkan apakah barang tersebut benar-benar diperlukan? Akankah Anda menyesal setelah membelinya? Barang tersebut senilai dengan berapa jam waktu kerja Anda? Empat, miliki hanya satu kartu kredit saja dan selalu melunasi tagihan tiap bulannya untuk menghindari bunga. Lima, rencanakan pembelian Anda, lakukan pembelian ketika ada diskon. Cara keenam, perlakukan pengeluaran sebagai beban bisnis. Meskipun punya pekerjaan purna waktu, miliki sebuah bisnis untuk membiayai beberapa pengeluaran Anda, jadi Anda menjadikan pengeluaran ini sebagai beban bisnis.

 

  1. Kembangkan uang Anda dengan tingkat keuntungan miliuner

Kekayaan luar biasa hanya dapat Anda raih dengan cara belajar membuat uang bekerja untuk Anda. Berinvestasilah di sebuah bisnis atau saham yang mempunyai 95 % kemungkinan meraih keuntungan. Risiko tinggi tidak menjamin keuntungan besar, tingkat keahlianlah yang menghasilkan keuntungan besar. Tiga strategi pelipatgandaan uang. Pertama, strategi membeli pasar, yakni membeli sebuah dana bersama indeks atau ETF (Exchange Traded Fund) yang mengikuti indeks pasar saham tertentu yang ingin Anda beli. Dengan cara ini Anda memeroleh tingkat keuntungan tahunan yang sama dengan seluruh pasar saham tersebut beserta isinya. Strategi kedua, pemilihan dana bersama (unit trust) yang tepat, yakni dana bersama yang memenuhi emoat bah saringan utama. Saringan 1, memiliki kinerja jangka panjang yang baik, yakni unggul dari S&P 500 ( 500 perusahaan terbesar di perusahaan terbesar di pasar saham USA dan mewakili lebih dari 80 % total nilai pasar saham) selama periode 10 tahun terakhir.Dana bersama ini mengalahkan produk sejenisnya selama periode 3 bulan, 1 tahun, dan 3 tahun terakhir. Saringan 2 memiliki pengelolaan yang kuat dan berkesinambungan. Saringan 3 biaya rendah. Saringan 4 memiliki risiko relatif kecil terhadap keuntungan. Strategi ketiga adalah memilih saham-saham unggulan. Pilih 10 sampai 12 saham unggulan untuk membentuk profolio unggulan sehingga Anda mendapat tingkat keuntungan terbesar, 15-25% per tahun. Nasihat “jangan menempatkan telur ke dalam satu keranjang” tidak boleh diartikan menjadi diversifikasi seluas-luasnya. Sebab pola diversifikasi luas memberikan tingkat keuntungan rendah. Sisihkan 15-20% dari pendapatan Anda dan Alokasikan ke empat keranjang, yakni keranjang keamanan, keranjang pertumbuhan, keranjang pertumbuhan pesat, dan keranjang kemewahan. Keranjang keamanan mencakup uang tunai, deposito, rumah pribadi, asuransi, dan dana bergaransi, dana ini berkembang setara laju inflasi. Keranjang pertumbuhan termasuk dana yang dialokasikan ke dana indeks (indeks fund, Exchange Traded Fund, dan dana bersama). Keranjang pertumbuhan pesat adalah keranjang tempat Anda menyalurkan dana ke 10-12 saham unggulan, dana ini tidak boleh disentuh selama 5-10 tahun ke depan agar memungkinkan terjadinya kekuatan pelipatgandaan. Keranjang kemewahan adalah tempat Anda mengumpulkan aset-aset impian, sumber untuk keranjang ini harus datang dari aset pasif yang datang dari aset arus kas positif (keuntungan dari keranjang pertumbuhan dan pertumbuhan pesat) tidak boleh dari sumber pendapatan utama. Demikianlah cara mendapatkan tingkat keuntungan tinggi, yakni 15-25 % per tahun dengan risiko minimal.

 

  1. Lindungi kekayaan Anda

Jalin kerja sama dengan dengan para profesional seperti penasihat asuransi, pengacara, dan akuntan untuk membantu membangun benteng financial sehingga kekayaan Anda terlindungi dari para kreditur potensial, calon pengugat, dan pemerintah. Para professional membantu Anda memanfaatkan berbagai alat seperti asuransi, penjaminan, pembukaan rekening di luar negeri untuk memastikan tak seorang pun dapat menyentuh kekayaan yang sudah Anda bangun.

 

Sumber : Secret of Self-Made Millionaires, Adam Khoo.

  • Judul : TUJUH LANGKAH MENUJU KESEJAHTERAAN FINANSIAL
  • Di tulis oleh :
  • Tanggal : 16 Juni 2014
  • Kategori : LIFESTYLE
  • Tags : CARA UNTUK MENCAPAI KESEJAHTERAAN FINANSIAL, CARA UNTUK KAYA


Top